Awalnya saya pikir program ini sanggup melakukan fungsi browsing untuk file-file gambar dengan ekstension *.dwg atau *.dwf seperti halnya program CADieu hasil karya anak bangsa (lupa namanya :p) yang pernah muncul di akhir 90-an lampau, namun setelah menginstall-nya ternyata program DWG TrueView™ tak ubahnya seperti program Acrobat Reader, buka file dan baca, bukan untuk file browsing plus preview layaknya Windows Explorer.
Jika diperhatikan lebih lanjut, DWG TrueView™ mirip program AutoCad biasa tanpa fungsi-fungsi standar yang sudah di babat habis, kecuali menyisakan menu : window, plot, publish dan kontrol layer, seperti program AutoCad yang di bonsai. Karena operasional-nya yang sederhana, tinggal buka file, zoom, plot atau publish maka program ini sangat cocok di gunakan oleh para manajer atau pimpinan yang hanya perlu me-review gambar tanpa perlu melakukan proses editing sama sekali, atau mungkin juga bagi mbak-mbak sekretaris yang kadang dapat order untuk mengecek file-file AutoCad, dan kemudian mencetaknya.
Program DWG TrueView™ dapat di download secara gratis pada link berikut ini :
http://download.autodesk.com/esd/dwgtrueview/2007_2/SetupDWGTrueView.exe
Ukuran filenya yang lumayan besar yaitu 122.48 MB, mungkin akan cukup membuat repot bagi rekan-rekan yang menggunakan internet dengan koneksi dial-up. DWG TrueView™ jika dibandingkan dengan program AutoCad standar bisa di bilang lebih unggul dalam masalah penghematan penggunaan resources memori komputer, jika AutoCad 2006 menghabiskan sumber daya memori hingga 45.592 Kb maka DWG TrueView™ hanya perlu 7.384 Kb saja, jauh di bawah AutoCad 2006. File *.dwg yang dapat di baca oleh DWG TrueView™ mulai dari format *.dwg untuk AutoCad rilis 14 hingga rilis AutoCAD 2008.
1 comment:
saya sudaj mencoba mengindtall tapi di tengah jalan error dan roll back :( kenapa ya gan
Post a Comment