komentar terbaru



Thursday 13 September 2007

Koleksi Hatch Pattern : PREK


Iseng-iseng sambil nunggu beduk magrib saya mencoba untuk belajar lagi membuat Hatch asli bikinan saya sendiri, saya bilang lagi karena dulu saya pernah mencoba tapi gagal :(. Dan ternyata saya bisa juga mbuat hatch pattern walaupun lumayan amburadul polanya :) .. dan berhubung Hatch itu juga asal bikin jadi nama hatch-nya juga asal-asalan "PREK". Tolong jangan anda bayangkan, ketika saya desain hatch ini menggunakan jurus-jurus canggih dalam menggubah "angle, x-origin, y-origin, delta-x, delta-y, dash1, dash2, ... dsb", percayalah saya belum seahli sampeyan yang mungkin sudah pada jago ngutak ngatik bikin hatch dengan bahasa maut tersebut. Hatch ini saya buat menggunakan program gratisan yang sebatas demo, nama program tersebut adalah HatchKit v2.6...nah, dengan bantuan program inilah mahakarya saya tercipta ;) . Kelak jika ada waktu longgar saya akan cerita bagaimana membuat hatch dengan program HatchKit v2.6. doakan saya sehat selalu...

No comments:

Web Pages referring to this page
Link to this page and get a link back!
free counters