komentar terbaru



Thursday 28 August 2008

Mengenal Unit Format Pada AutoCad

Kali ini kami akan membahas pertanyaan dari rekan-rekan drafter yang sudah berkunjung ke blog IndoDrafter. Berikut ini ada pertanyaan dari mbak Herni yang dikirimkan lewat komen yang ada di posting : Koleksi Hatch Pattern : SingleSqureBlock, kurang lebih begini pertanyaannya :

"...Saya punya kesulitan mengenai conversi /pengukuran dalam
AutoCAD begini :Pada bagain Dimension Style Manager (D enter) > Klik Modify> Primary Units > Unit Format nah pada bagian Unit Format itu ada beberapa pilihan yaitu : Scientific, Decimal, Engineering, Architectural,Practional dan Windows Dekstop......"

Oke,.. mari kita bahas pertanyaan dari mbak Herni mengenai perbedaan unit yang ada pada Unit Format, untuk lebih jelasnya bisa dilihat form pilihan Unit Format yang di maksud oleh mbak Herni pada gambar di bawah ini:

gambar form modify dimension style

Nah, sekarang kita akan masuk ke pembahasan tentang kegunaan masing-masing unit, dari keenam unit yang ada antara lain Scientific, Decimal, Engineering, Architectural,Practional dan Windows Dekstop, perbedaan prinsip hanya pada penggunaannya dalam praktek keseharian di masing-masing tempat atau negara dan juga pada penggunaan gambar tersebut. Contoh yang paling gampang adalah penggunaan ukuran di negara Amerika serikat yang cenderung banyak menggunakan ukuran Feet dan Inchi, untuk mengatasi ini AutoCad memberikan opsi unit Engineering dan Architectural yang di dalam unit tersebut setiap dimensi akan di tulis dengan menggunakan satuan Decimal, Feet dan Inchi.

Sedang untuk negara lain seperti Jepang satuan yang umum di gunakan untuk gambar teknik di negara tersebut menggunakan adalah Feet dan Decimal jadi opsi Format Unit Engineering yang di pilih menjadi format unit standar di negara tersebut. Untuk kita yang berada di Indonesia satuan ukuran yang paling sering kita pakai dalam menggambar teknik khusunya teknik sipil dan arsitektur adalah milimeter, centimeter dan meter oleh karena itu format Unit Decimal cocok bagi kita drafter indonesia :). Untuk lebih jelasnya bisa kita lihat perbandingan dari masing-masing type unit yang ada pada AutoCad di tabel berikut ini:

Tabel perbedaan type unit yang ada pada AutoCad

Dan untuk mengatasi perbedaan-perbedaan dari cara penyebutan satuan dari berbagai unit tersebut Autocad sudah mengatasinya dengan memberi fasilitas "alternate unit" sehingga apabila kita menggunakan fasilitas ini maka dalam satu ukuran akan langsung muncul dua versi dari format unit misal : kita ingin menampilkan ukuran centimeter dan inchi secara bersamaan, jika kita memilih unit decimal sebagai satuan utama, maka kita bisa memilih decimal pada primary unit dan engineering sebagai unit yang mempunyai satuan inchi pada alternate unit.


alternate unit untuk menggabungkan dua satuan yang berbeda pada satu dimensi


Dan gambar berikut ini adalah hasil dari penggabungan tersebut pada satu dimensi.

contoh penggabungan dua unit dalam satu gambar

Nahh beres sudah.. penjelasan tentang perbedaan masing-masing unit yang ada di AutoCad. Untuk mbak Herni jika ada pertanyaan, kritik dan saran mengenai tulisan ini silahkan langsung direspon. Dan bagi rekan-rekan yang lain jika ingin menambahi atau mengkoreksi sangat dipersilahkan :).

sumber :
- http://www.dailyautocad.com/autocad/dimension-style-settings-6-alternate-units/
-
http://www.cadtutor.net/tutorials/autocad/units-and-scales.php
-
http://72.14.235.104/search?q=cache:lwR0ztWLZV4J:augiru.augi.com/content/library/au07/data/paper/GD405-3.pdf+explanation+primary+unit+in+autocad&hl=en&ct=clnk&cd=8&client=firefox-a
-
http://www.google.com/search?hl=en&client=firefox-a&rls=org.mozilla%3Aen-US%3Aofficial&hs=nNc&q=how+to+use+unit+format+in+autocad+%3F&btnG=Search

2 comments:

Unknown said...

Wah jadi lega dech,..sudah lama banget aku ga ngerti mengenai unit format engineering, baru kali ini saya dapet jawaban yang benar-benar tepat dengan yg saya maksudkan,..
Terima kasih banyak untuk blog indodrafter yang telah banyak membantu,..semoga blog para drafter selalu exist dan makin maju,..

blueland said...

nama saya mustofa assidiqi
pengalama drafter,pernah kerja sambilan di PT.PUSPETINDO GRESIK
perusahaan tersebut bergerak dibidang bejana tekan untuk perusahaan minyak dan perusahaan kimia.
Menggunakan Autocad 2D
Sekarang saya kuliah DIII Teknik Mesin ITS Surabaya.
Sambil Kuliah Ya Kerja,,,,
email saya must_blueland@yahoo.com

Web Pages referring to this page
Link to this page and get a link back!
free counters